World Head and Neck Cancer Day PKRS RSUDZA berkolaborasi dengan KSM/Bagian THT-KL RSUD dr. Zainoel Abidin/FK USK

Admin 2023-07-27 17:00:00

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Plt. Wakil Direktur Bidang Pelayanan, Kasi Rujukan dan Spesialistik, Kepala Ruang Rawat Tursina II, Kepala Instalasi PKRS, dan  dihadiri oleh dokter spesial THT, dr. Lily septiana.Sp.THT-KL dan dr. Elvira. Sp.THT-KL dan tim medis dan tentunya para pasien dan keluarga.
Pada kesempatan ini PPDS THT-KL jg mempersembahkan video edukasi dan testimoni pasien kanker yg berobat ke RSUDZA. Video ini  sangat menarik dan menginspiratif masyarakat utk di tonton. Diharapkan bahwa melalui edukasi yang disampaikan kepada Kelompok Pasien dan Keluarga ini, informasi dan edukasi kesehatan yang tepat akan dapat disebarkan ke seluruh lingkungan RSUZA khususnya, dan juga masyarakat umum.
Head and Neck Cancer merupakan salah satu jenis kanker yang memengaruhi wilayah kepala dan leher, termasuk mulut, tenggorokan, hidung, saluran pernapasan atas, dan kelenjar ludah. Kanker ini memiliki dampak yang signifikan terhadap kualitas hidup penderita dan keluarganya. Oleh karena itu, pengetahuan yang tepat tentang pencegahan, diagnosis dini, dan pengobatan menjadi krusial dalam upaya meningkatkan tingkat kesembuhan dan kualitas hidup pasien.
dr. Fadhlia M. Ked, yang merupakan ahli spesialis THT-KL dengan subspesialisasi Onkologi, menjadi salah satu narasumber utama dalam acara ini. Beliau membahas mengenai perkembangan terkini dalam diagnosis dan pengobatan kanker kepala dan leher, serta pentingnya peran pendekatan multidisiplin dalam menangani pasien-pasien dengan kondisi ini.
Ns. Salbiah, S. Kep, M. Kep, yang hadir sebagai narasumber lainnya, memberikan wawasan mengenai perawatan dan dukungan kepada pasien selama masa perawatan mereka. Peran perawat sangatlah penting dalam membantu pasien menghadapi tantangan fisik dan emosional yang dihadapi selama proses penyembuhan.
Sementara itu, dr. Rizka Rahmi menyampaikan informasi tentang program-program rehabilitasi pasca-kanker, yang bertujuan untuk membantu pasien dalam memulihkan fungsi dan kualitas hidup mereka setelah menjalani pengobatan.
Dengan adanya edukasi ini menunjukkan komitmen RSUDZA dalam memberikan perhatian khusus terhadap pencegahan dan penanganan kanker kepala dan leher. Dalam sambutannya, Plt. Wakil Direktur Pelayanan, dr. Novita, Sp.JP (K) menyatakan, "Melalui acara ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan, deteksi dini, dan perawatan kanker kepala dan leher. Semoga edukasi ini dapat memberikan manfaat besar bagi para pasien, keluarga, dan masyarakat luas."
Acara edukasi yang diselenggarakan oleh PKRS RSUDZA ini diharapkan menjadi langkah awal dalam memberikan pemahaman yang lebih baik tentang kanker kepala dan leher kepada masyarakat. Melalui kolaborasi dengan KSM/Bagian THT-KL dr. Zainoel Abidin/FK USK, RSUDZA berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas perawatan dan dukungan bagi pasien yang mengalami kanker kepala dan leher. Kegiatan ini juga di dukung oleh mitra potensial Kalbe farma dan Kalbe nutritionis. 
Semoga acara ini menjadi langkah positif dalam perang melawan kanker dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan pada masyarakat Aceh dan sekitarnya. Semoga.. Amin. (FF)