Pelatihan "Pengelolaan Pengaduan Layanan Publik" di RSUDZA Memperkuat Kualitas Pelayanan
Pelatihan "Pengelolaan Pengaduan Layanan Publik" di RSUDZA Memperkuat Kualitas Pelayanan
10 Oktober 2023, RSUDZA Auditorium - Banda Aceh
RSUDZA mengadakan pelatihan bertema "Pengelolaan Pengaduan Layanan Publik" yang diselenggarakan di Auditorium RSUDZA. Pelatihan ini dihadiri oleh 75 peserta yang merupakan pegawai Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin.
dr. M. Fuad, Sp.PD, K-HOM, FINASIM, selaku Ketua Panitia Pelatihan dan Kepala Bidang Pendidikan dan Pelatihan RSUDZA, menyampaikan bahwa pelatihan ini membahas tiga topik utama, yaitu "Mengelola Keluhan Pelanggan", "Komunikasi Solusi Konflik", dan "Handling Complaint". Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan peserta dapat meningkatkan keterampilan mereka dalam mengelola pengaduan layanan publik.
Acara ini dibuka secara resmi oleh dr. Isra Firmansyah, Sp.A, Ph.D, selaku Direktur RSUD dr. Zainoel Abidin. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya pengembangan SDM yang unggul dan terus menerus sesuai dengan kebutuhan. dr. Isra Firmansyah juga menyoroti bahwa pelayanan yang islami menjadi modal utama dan keunggulan RSUDZA, yang telah menjadi contoh bagi rumah sakit lainnya.
Pelatihan ini juga menjadi kesempatan bagi peserta untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman mereka dengan rekan kerja. Dengan harapan, ilmu yang diperoleh peserta dapat menjadi nilai tambah dalam meningkatkan kualitas layanan publik di RSUDZA.
Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Dr. Arifatul Khorida, M.P.H., FISQua, Wakil Direktur Pengembangan SDM RSUDZA, yang juga memberikan dukungan penuh terhadap upaya peningkatan kualitas layanan publik di rumah sakit tersebut.
Penulis : Amri Sardi, SKM