Abstract
Tingginya penggunaan antibiotik akan meningkatkan potensi penggunaannya yang tidak rasional dan berdampak memunculkan masalah resistensi. Anatomical Therapeutic Chemical/Defined Daily Dose (ATC/DDD) merupakan metode untuk evaluasi penggunaan antibiotik terutama dari aspek kuantitas untuk menggambarkan pola penggunaan antibiotik yang banyak digunakan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui profil penggunaan antibiotik berdasarkan jenis dan kuantitas yang dihitung berdasarkan metode ATC/DDD pada pasien rawat inap di RSUD dr Zainoel Abidin. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian Research and Development (R & D). Pengambilan data dilakukan secara prospektive dari bagian instalasi farmasi didapatkan data berupa jenis antibiotik yang digunakan beserta kuantitasnya, jumlah pasien rawat inap pertahun dan length of stay (LOS) pasien rawat inap di RSUD dr. Zainoel Abidin. Data penggunaan antibiotik kemudian diolah untuk mengetahui DDD/100 hari rawat. Data diolah dengan menggunakan pengembangan Sistem Informasi Rumah Sakit (SIMRS). Dari hasil penelitian diperoleh persen penggunaan antibiotik pada bulan Juli 2022 (69,30%) lebih tinggi dibandingkan bulan Agustus (67,83%) dan September 2022 (68,50%). Total DDD/100 hari rawat inap tertinggi pada bulan Agustus yaitu 41,70 DDD/100 hari rawat inap.
References
Ambami, S. (2020). Evaluasi Penggunaan Antibiotik Dengan Metode ATC/DDD Pada Pasien Pneumonia di RSUD jombang Periode Januari-Desember 2019.Skripsi. Program Studi Farmasi, Fak. Kedokteran dan Ilmu Kesehatan. Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim. Malang.
Angelica, Inez., Nurmainah, Ressi Susanti. (2018). Evaluasi Rasionalitas Penggunaan Antibiotik pada Pasien Anak Rawat Inap di Rumah Sakit Universitas Tanjungpura Periode Januari – Juni 2018
Borg, W.R., & Gall, M.D. (1979). Education research: An introduction. New York & London: Logman.
Centers for Disease Control and Prevention. (2013). Antibiotic resistance threats in the United States. U.S. Department of Health and Human Services.
Kemenkes. (2017). Kebijakan Peningkatan Penggunaan Obat Rasional (POR), 4.
Kementerian Kesehatan RI. (2011). Peraturan menteri kesehatan nomor 2406 tahun 2011 tentang pedoman umum penggunaan antibiotik. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Kemenkes (2015). Program Pengendalian Resistensi Antimikroba di Rumah Sakit
Sari, A., & Safitri, I. (2016). Studi Penggunaan Antibiotik pasien Pneumonia Anak di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta dengan Metode Defined Daily Dose (DDD). Jurnal Ilmiah Ibnu Sina, 1(2).
Sugiono. (2009). Metodologi Penelitian Kualitatif dan R&D. Alfabeta.
Sukmadinata, N.S. (2011). Metode Penelitian Pendidikan. Remaja Rosdakarya.
Word Health Organization. 2021. The ATC/DDD Methodology. Tersedia online di https://www.who.int/tools/atc-ddd-toolkit/methodology.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Copyright (c) 2023 Syamsul Rizal, Aris Wahyudi, Ika Fitri Ramadhana