Berita


Admin 2018-07-10 02:11:24

RSUDZA Menuju Transplantasi Ginjal Mandiri

TIM medis Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh, Provinsi Aceh kembali menuai sukses melaksanakan operasi cangkok (transplantasi) ginjal untuk ketiga kalinya, Senin, 9 Juli 2018.

Admin 2018-06-24 03:10:02

Aceh Terima Penghargaan JKN-KIS 2018

PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) memberikan penghargaan Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN­-KIS) Award 2018 kepada Provinsi Aceh di Istana Negara, Rabu (23/5) kemarin. Penghargaan tersebut diberikan karena Aceh dianggap mendukung Program JKN-­KIS sebagai program strategis nasional dalam mewujudkan Universal Health Coverage (UHC) di wilayahnya.

Admin 2018-05-27 03:25:21

Selamat Datang Direksi Baru, Terimakasih Untuk Pendahulu

DUA pekan terakhir menjadi saat-saat awal masa kerja direksi baru Rumah Sakit umum daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA). Dua pekan setelah terjadinya rotasi di jajaran direksi, sejenak beralihnya kepemimpinan RSUDZA dari dr Fachrul Jamal Sp.An, KIC, kepada DR dr Azharuddin Sp.OT K­Spine, FICS.

Admin 2018-04-07 04:25:07

Data Kependudukan Kini Terintegrasi dengan SIMRS

WAKIL Gubernur (Wagub) Aceh, Ir Nova Iriansyah MT, awal April meluncurkan program Integrasi Data Kependudukan dengan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) pada RSUDZA di Aula Auditorium RSUDZA Banda Aceh.

Admin 2018-03-01 03:28:37

ARSADA Berharap RSUD Miliki Dokter Bedah Anak

KETUA Asosiasi Rumah Sakit Daerah Seluruh Indonesia (ARSADA) Provinsi Aceh, dr Fachrul Jamal Sp.An KIC berharap rumah sakit umum daerah (RSUD) di kabupaten/ kota di Aceh tersebut ada yang memiliki dokter bedah anak. “Kita berharap rumah sakit daerah yang ada di Aceh memiliki dokter bedah anak, sehingga kasus-kasus yang terjadi di daerah dapat tertangani secara cepat oleh tim dokter yang ada di sana,” katanya.

Admin 2018-01-16 07:11:22

Pelayanan Bedah Anak Lebih Spesifik

Anak bukanlah miniatur orang dewasa. Mereka juga bukan dewasa yang kecil, sehingga secara anatomi dan fisiologi tubuh pasti akan berbeda dengan orang dewasa. Inilah filosofi yang dianut dokter bedah anak di berbagai belahan dunia. “Contohnya, pada orang dewasa kita bisa bertanya bapak sakit apa. Sedangkan anak-anak hanya bisa menangis. Sehingga sangat penting peran orangtua dan skill si dokter untuk melakukan intervensi kira-kira ke arah mana sakitnya,” tandas Ahli Bedah Anak dr. Teuku Yusriadi, Sp.BA kepada tabloid RSUDZA Lam Haba di Poliklinik Bedah Anak, RSUDZA, pekan lalu.

Admin 2018-01-08 03:21:14

Kenali dan Cegah Difteri dengan Imunisasi

Wakil Direktur Pelayanan Medis Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin (RSUZA) Banda Aceh, Dr. dr. Azharuddin Sp.OT K­Spine, mengatakan, saat ini penyakit difteri mulai menyerang anak-­anak Aceh. “Kita di Aceh sudah banyak merawat pasien difteri, di RSUD dr. Zainoel Abidin ada 6 pasien yang sedang kita tangani, di rumah sakit daerah-­daerah juga ada yang merawat pasien difteri,” katanya. Azaharuddin menjelaskan, difteri adalah infeksi bakteri yang umumnya menyerang selaput lendir pada hidung dan tenggorokan, serta terkadang dapat memengaruhi kulit. Penyakit ini sangat mudah menular dan termasuk infeksi serius yang dapat menyebabkan kematian.

Admin 2017-11-02 00:05:11

RSUDZA Berlakukan Registrasi Online‎

Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh memberlakukan sistem registrasi online, menyusul jumlah pasien yang berobat terus membludak tiap hari. Wakil Gubernur Aceh, Nova Iriansyah meresmikan sistem registrasi online bagi pasien di RSUDZA Banda Aceh, Senin (31/10). Sistem online tersebut, kata Wagub, merupakan sebuah langkah dan lompatan kecil yang dampaknya besar bagi dunia kesehatan di Aceh.

Admin 2017-10-12 02:07:12

C-Arm RSUDZA Satu-Satunya di Sumatera

Manajemen Rumah  Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin  (RSUDZA) Banda Aceh terus  membuat terobosan baru dengan perlengkapan alat canggih  dan mutakhir. Semuanya ini dilakukan untuk menjadikan RSUDZA sebagai rumah sakit  terdepan di Sumatera dan Indonesia. Berbagai peralatan canggih itu membuat warga Aceh  tak perlu lagi berobat ke Malaysia, karena di daerah sendiri  sudah bisa menangani berbagai keluhan penyakit. RSUZA saat ini menjadi  center metode manajemen intervensi minimal dalam penyembuhan pasien nyeri (pasien  saraf). Penerapan metode itu  didukung oleh keberadaan teknologi C-Arm di Oka Hybrid  yang merupakan salah satu teknologi penunjang terbaru di RSUZA.

Admin 2017-10-12 01:12:10

RSUDZA Menjadi Pusat Metode Manajemen Intervensi Minimal

Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) saat ini tidak hanya menjadi rujukan utama berbagai rumah sakit yang ada di Aceh. Kini, rumah sakit milik pemerintah Aceh tersebut juga  menjadi sebuah tempat studi banding bagi berbagai dokter dan staf medis lainnya dari berbagai provinsi di Indonesia. Kini RSUDZA memiliki beberapa pelayanan unggulan, yang bahkan dokter  dan fasilitasnya tidak dimiliki oleh rumah sakit mana pun di republik ini.